oleh

Info Rute, Daya Tarik, dan Harga Tiket


Jakarta, CNN Indonesia

Kelingking beach di Pulau Nusa Penida, Bali adalah salah satu pantai eksotis yang dikenal sebagai surga tersembunyi. Namun tempat ini sudah tersohor di kalangan wisatawan lokal hingga mancanegara.

Disebut Pantai Kelingking karena terdapat tebing yang bentuknya menyerupai seperti jari kelingking. Pantainya berada di bawah tebing, sementara jalur pintu masuk pengunjung ada di atas tebing.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Apabila tertarik berkunjung atau sedang merencanakan liburan, Pantai Kelingking di Bali bisa menjadi destinasi yang direkomendasikan untuk dikunjungi.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut informasi mengenai rute, daya tarik di sekitar Pantai Kelingking, hingga harga tiket masuknya.

Rute Kelingking Beach

Rute menuju Pantai Kelingking bisa ditempuh lewat dua jalur, yaitu Padang Bai atau Pantai Sanur.

1. Pelabuhan Padang Bai Karangasem

Pengunjung bisa memulai perjalanan dari Padang Bai. Di sini pengunjung dapat menggunakan kapal feri atau fast boat untuk menuju ke pantai Kelingking.

Tarif kapal feri ini sekitar Rp50 ribu per orang atau bisa saja lebih. Begitu juga dengan tarif fast boat tergantung pada vendor yang dipilih.

2. Pantai Sanur

Alternatif lain, pengunjung dapat memulai perjalanan dari Pantai Sanur ke Pulau Nusa Penida terlebih dulu menggunakan kapal tradisional.

Waktu tempuh perjalanannya diperkirakan sekitar 1 jam, sementara tarif kapalnya kurang lebih di bawah Rp50 ribu per orang.

Setelah sampai di Pulau Nusa Penida, pengunjung bisa melanjutkan perjalanan dengan transportasi lain yang ada di sekitar selama 45-50 menit menuju kawasan Kelingking beach.

3. Pulau Nusa Penida

Bagi wisatawan yang sudah berada di sekitar Pulau Nusa Penida, akses menuju Pantai Kelingking bisa ditempuh menggunakan mobil atau motor.

Anda bisa menyewa kendaraan di kawasan ini dengan tarif bervariasi, mulai dari Rp70 ribu per hari atau ratusan ribu apabila sewa sekaligus dengan pengemudinya.

Tiba di Pantai Kelingking, pengunjung bisa menitipkan kendaraan sewa di area parkir yang telah disediakan.

Daya Tarik di Kelingking Beach

Ada banyak daya tarik yang dapat dijelajahi di kawasan Kelingking beach. Mulai dari berswafoto sampai olahraga air bisa dicoba.

1. Tebing T-Rex

Daya tarik utama di Pantai Kelingking yaitu terdapat tebing karang. Tebing-tebing tersebut ditutupi tanaman hijau yang menciptakan kesan indah saat dipandang dari atas ketinggian.

Bentuk tebingnya yang condong ke arah laut disebut mirip Tyrannosaurus Rex sehingga dikenal dengan istilah tebing T-Rex.

2. Swafoto

Selain menikmati keindahan Pantai Kelingking dari atas tebing, pengunjung bisa puas berswafoto karena ada banyak spot foto menarik yang sayang jika tidak diabadikan.

Mulai dari foto dengan latar laut biru dan pantai pasir putih, hingga foto dari atas tebing dengan lanskap laut lepas bisa didapatkan di Pantai Kelingking ini.

3. Diving

Pengunjung yang gemar berolahraga air bisa mencoba diving di Pantai Kelingking. Jernihnya air laut yang dilengkapi aneka terumbu karang dan ikan di sana membuat Kelingking Beach Nusa Penida menjadi salah satu spot terkenal untuk diving.

4. Pasir pantai putih

Apabila ingin memanjakan mata dengan sesuatu yang segar, pengunjung bisa bermain-main di atas hamparan pasir putih Pantai Kelingking.

Tak hanya memiliki pasir putih, air laut di Pantai Kelingking terkenal sangat bersih berwarna biru jernih.

Harga Tiket Kelingking Beach

Masuk ke kawasan Pantai Kelingking dikenakan tiket masuk sebesar Rp10 ribu per orang, belum termasuk biaya parkir kendaraan sekitar Rp2 ribu sampai Rp5 ribu.

Itulah informasi mengenai Kelingking Beach di Bali yang cocok dikunjungi untuk tempat liburan bersama pasangan, keluarga, atau teman-teman.

(avd/juh)

[Gambas:Video CNN]

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *